Jimmy Gunawan adalah seorang berkewarganegaraan indonesia yang menjadi orang pertama di dunia yang membeli perangkat terbaru dari iphone yaitu iphone 5s,
Australia dinyatakan sebagai negara pertama yang menjual produk iPhone terbaru ini, Jimmy bekerja sebagai komputer animator di sana.
Pria 33 tahun ini sudah mulai antre sejak pukul 12 malam di depan
Apple Store di kawasan Sydney CBD di Jalan George, timur Australia.
Jimmy hanya berbekal sebotol air mineral dan jaket tebal untuk
menghangatkan dirinya dari terpaan udara dingin di Sidney.
Dari awal, Jimmy lebih memilih 5S ketimbang 5C karena menurutnya
fitur yang diberikan lebih lengkap. Setelah lama mengantre, Jimmy
membeli dua iPhone 5S berwarna emas seharga US$ 2 ribu atau sekitar Rp
22 juta. Setelah mencoba berbagai fitur di dalam 5S, Jimmy menjawab
AirDrop adalah yang paling disukainya.
"AirDrop...karena memudahkan kita untuk membagi foto dan video
keperangkat lain dengan sangat mudah," katanya pada news.com sesaat
setelah mencoba iPhone 5S.
lihat video wawancara singkat jimmy di SINI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar